Jumat, 02 Maret 2012

Perbedaan Kuliah dengan SMA


Gue cuma pengen sedikit share soal perbedaan kuliah dengan masa SMA, walaupun gue baru ngersain 1 smester tetapi gue udah sangat merasakan perbedaanya,,

     1)      Pembelajaran/perkuliahan
Dari bidang akademik perbedaan yang terjadi antara SMA dan kuliah itu sangat terasa perbedaanya, di SMA kita masih seperti di suapi ilmu oleh guru-guru kita, kita sangat tidak mandiri dalam melakukan pembelajaran, guru sangat berperan penting dalam pembelajaran di sekolah, namun di kuliah diri kita sendiri lah yang berperan sangat penting dalam perkuliahan, dosen hanya menjadi pembimbing memberikan arahan apa yang harus kita lakukan dan kita mencari ilmu dari arahan itu

      2)     Tanggung Jawab
Soal tanggung jawab gue juga merasakan banyak perbedaan antara di SMA dan kuliah. Di SMA kita masih sering melakukan hal-hal seperti tidak mengerjakan PR atau menyontek, hal tersebut sangat sulit untuk dilakukan di kuliah. Kita diberikan tugas oleh dosen dengan permasalahan yang berbeda pada setiap mahasiswanya, dan apabila kita diberikan permasalahan yang sama mahasiswa sangat tidak mungkit untuk melakukan plagiatisme dikarenakan ada beberapa ancaman yang diberikan oleh dosen itu, yang membuat para mahasiswa tidak berani memberikan contekan atau untuk mencontek.

3)      Kesibukan
Tugas yang bertumpuk sudah jadi makanan sehari-hari buat para mahasiswa. Mahasiswa seperti tidak pernah diberikan waktu untuk bernafas, mahasiswa selalu ditekan dengan banyaknya tugas. Ini untuk melatih ketangguhan kita di dunia kerja nantinya. Berbeda dengan SMA guru masih berfikir dua kali untuk memberikan tugas yang banyak kepada siswanya.

Jadi di kuliah ini kita lebih dituntut untuk bisa mengatur waktu, setiap detik waktu adalah sangat penting bagi para mahasiswa. Mahasiswa juga dituntut untuk lebih kreatif agar tidak melakukan hal-hal yang monoton, juga dilandasi tanggung jawab saat ada di dunia kerja nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar